Kurun beberapa tahun terakhir, industri keuangan berbasis syari’ah memang berkembang sangat pesat. Omset dari keberadaan industri atau bisnis ini bahkan digadang-gadang di tahun 2021, sudah bisa menembus angka 6,38 triliun dollar Amerika. Artinya, bisnis di Indonesia akan punya masa depan yang pasti. Hal ini sejalan dengan semakin banyaknya pebisnis lokal Indonesia yang punya fokus pada keuangan syari’ah.
Selain menyediakan ruang bagi segala bentuk produk-produk dari luar, masyarakat Indonesia yang bergiat di bidang bisnis juga bisa mulai mengambil start dengan mengembangkan beberapa bisnis di rumah, yang bisa di coba di rumah. Lalu apa saja bisnis atau usaha yang bisa kamu coba di rumah? ternyata ada beberapa produk yang bisa kamu coba kembangkan, seperti:
Liputan6.com |
- Industri Handmade
Kalau kamu merupakan tipe orang yang punya daya kreativitas tinggi, suka membuat barang-barang antik, atau punya keahlian mengolah barang bekas menjadi sesuatu yang punya nilai jual, maka industri handmade bisa menjadi salah satu bisnis rumahan yang cocok. Kamu bisa memanfaatkan sampah plastik, kain perca, atau botol-botol bekas dan menyulapnya menjadi tas, aksesoris, boneka, dan lain sebagainya.
- Bisnis Camilan dan Aneka Kue
Bisnis yang bisa kamu coba di rumah selanjutnya adalah menjual jajanan atau camilan dan juga aneka olahan kue. Dengan tetap memperhatikan bahan-bahan yang terjamin aman, bisnis rumahan tersebut pasti akan mendatangkan omset yang besar. Seperti yang diketahui, bahwa masyarakat Indonesia ini sangat menghargai makanan khas daerah, jadi itu bisa kamu gunakan sebagai strategi untuk menggaet konsumen.
- Bisnis Toko Online
Apapun bisnis yang akan kamu jalankan, toko online bisa jadi ruang untuk semua barang yang kamu jajakan. Bisnis toko online memang sedang marak dan mampu menampung lebih banyak permintaan. Selain itu jangkauan yang luas, juga bisa membuat jumlah konsumen kamu meningkat.
- Reseller
Ruang bisnis lain yang bisa kamu coba adalah menjadi reseller produk lokal. Kamu dapat melakukannya di rumah dan bekerjasama dengan beberapa produsen atau pelapak untuk mendistiribusikan dagangan mereka dengan sistem yang sudah disepakati bersama. Dengan menjadi reseller, setidaknya ada dua manfaat yang bisa kamu dapatkan. Pertama, kamu membantu orang lain dengan menjualkan barang dagangan mereka. Kedua, kamu bisa berjualan tanpa keluar modal banyak.
Bisnis menjadi reseller ini bahkan sudah banyak digandrungi anak-anak muda termasuk mahasiswa yang membutuhkan biaya tambahan untuk kuliah dan lain sebagainya. []
0 Comments